-->

Pembukaan TMMD di Kepulauan Sula Berlangsung Meriah

Pembukaan TMMD di Kepulauan Sula Berlangsung MeriahSANANA, LELEMUKU.COM - Kegiatan TMMD ke-101 Kodim 1509/Labuha yang dilaksanakan di Kecamatan Sanana Kabupaten Kepulauan Sula secara resmi dibuka pada Rabu (04/04).

Upacara pembukaan yang dilaksanakan di Lapangan Wai Ipa tersebut berlangsung khidmat dan sangat meriah, rombongan FKPD Kab. Kep. Sula yang bertolak dari Istana Daerah dan setiba di lokasi kegiatan langsung disambut tarian adat cakalele dan sepanjang jalan menuju lapangan telah berjejer rapi anak-anak sekolah dari tingkat SD, SMP hingga SMA dengan bendera merah putih di kanan kiri mengantarkan rombongan hingga lokasi acara.

Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Sula Drs. H. Safrin Gailea bertindak sebagai Inspektur Upacara dan Lettu Inf Aga Galela sebagai Komandan Upacara serta diikuti 3 SSK gabungan pasukan TNI, Polri, Satpol PP dan masyarakat dari Desa Wai Ipa dan Desa Umaloya.

Hadir pula Ketua DPRD Kep. Sula, Kapolres, Kajari, Pimpinan SKPD, Pimpinan lembaga Pemerintah dan Swasta, tokoh masyarakat, tokoh agama dan tokoh adat serta masyarakat dari kedua Desa tidak kurang dari 1.000 orang turut menyaksikan pembukaan TMMD tersebut.

Dalam upacara pembukaan dilaksanakan pembacaan kesiapan pelaksanaan TMMD yang dibacakan langsung oleh Komandan Satgas TMMD serta penandatanganan berita acara penyerahan proyek pengerjaan TMMD dari Pemerintah Daerah kepada TNI dalam hal ini Satgas TMMD.

Usai pelaksanaan upacara dilaksanakan peninjauan ke lokasi pekerjaan serta peletakan batu pertama proyek saluran drainase oleh Sekda, Ketua DPRD, Kapolres, Dandim dan Kajari.

Sementara itu usai pelaksanaan kegiatan Dansatgas TMMD Letkol Inf Joni Widodo, S.Sos menyampaikan pelaksanaan TMMD yang hari ini resmi dibuka hal tersebut menjadi sebuah challenge bagi kami untuk dapat menuntaskan sasaran fisik maupun non fisik yang sudah direncanakan pada kegiatan TMMD ke-101 ini sehingga kita Satgas TMMD dari mulai unsur Dansatgas hingga pelaksana lapangan dengan dibantu oleh masyarakat akan secara bersungguh-sungguh menuntaskan target tersebut. (Penrem152)

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel

Iklan Bawah Artikel